Kuliah Umum “Data Driven Customer Experience and Decision Making”

Pada hari Sabtu, 28 Oktober 2023, telah diadakan kuliah umum tentang Data Driven Customer Experience and Decision Making. Bertempat di Aula Gedung 9 Fakultas Ekonomi, Ibu Vira Widiyasari sebagai Senior Vice President of Fintech and Payment – Tokopedia, menjelaskan bagaimana Tokopedia membidik konsumen potensial untuk ditawari produk keuangan dari Tokopedia berdasarkan perilaku konsumen dalam berselancar di aplikasi Tokopedia. Kuliah umum yang dihadiri lebih dari 100 mahasiswa dan dosen Program Studi Sarjana Akuntansi, aktif bertanya dan menggali pengalaman dari pembicara tamu dari Tokopedia ini. Sebagai moderator acara, Ibu Holly Siswanto yang juga dosen dari mata kuliah Analisis Data untuk Akuntansi, sukses membuat acara kuliah umum menjadi hidup dan aktif pada sesi tanya jawab. Ibu Holly Siswanto kemudian memandu tantangan berikutnya bagi mahasiswa yang sebagian besar mengambil mata kuliah Analisis Data untuk Akuntansi dan Tata Kelola Sistem Informasi untuk berperan sebagai seorang data analis untuk mengolah data konsumen dan menyajikan dalam bentuk visual yang menarik. Acara ditutup dengan penyerahan hadiah dari Tokopedia kepada kelompok penyaji terbaik dan setelah itu pemberian sertifikat dan plakat dari Program Studi Sarjana Akuntansi kepada Ibu Vira Widyasari.

X