Sebagai upaya untuk dapat mempertahankan keberlanjutan Kerjasama Program PCDP (Professional Career Development Program) antara Kantor Akuntan Publik Purwantono, Sungkoro & Surja (Ernst & Young Global Limited) dan Program Studi Akuntansi FE UNPAR yang merupakan implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka, maka pada tangal 1 Agustus 2022 diselenggarakan acara sosialiasi Program PCDP Batch ke-3. Acara ini diawali dengan pemberian kata sambutan oleh Ibu Feniwati Chendana (Assurance Service Line Leader – EY Indonesia) dan Bapak Ivan Prasetya, SE., MSM., M.Eng (Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Ekonomi), dilanjutkan dengan pemaparan detail program PCDP yang disampaikan oleh Bapak Yonathan Setiawan (Assurance Service Partner – EY Indonesia), Bapak Daniel Chandra (Assurance Service Partner – EY Indonesia), dan Ibu Ratnawati Tano (Assurance Service Senior Manager – EY Indonesia), Ibu Josephine Clarissa (HRBP Team – EY Indonesia), dan Bapak Junando Kensan (HRBP Team – EY Indonesia), sharing session Alumni Program Studi Akuntansi UNPAR disampaikan oleh Ivan Oey (Assurance- Audit Senior Grade 3), Joan Jacinta (Assurance – Audit Staff/Assistant), dan I Kadek Dwiky Wisnu (Assurance – Audit Staff/Assistant).
Program magang ini merupakan kesempatan yang sangat baik bagi mahasiswa agar dapat memperoleh pengalaman dan pengetahuan mengenai audit. Beberapa benefit lain yang akan diperoleh mahasiswa Program Studi Akuntansi antara lain:
- Pengalaman melakukan audit langsung di perusahaan-perusahaan di dalam suatu engagement dan pengetauan digital audit.
- Scholarship
- Money allowance dan BPJS
- Waktu magang 2 semester, maka selama waktu yang dihabiskan akan mendapatkan suatu nilai yang dapat dikonversi setera dengan 40 sks.
- Career development
- Classroom training menyesuakan dgn fieldwork (technical skill, softskill)
- Unlimited akses platform yang disediakan EY
- Memiliki kesempatan mengikuti program MBA
Dengan adanya program ini, diharapan mahasiswa akan mendapatkan keterampilan melaksanakan audit dengan pendekatan digital dan kemampuan softskills.